Senin, 28 April 2014

PUISI UNTUK JOKOWI HATIMU LUSRUS


Badanmu kurus tapi hatimu lurus
Badanmu kerempeng tapi dadamu bagai benteng
Tak banyak engkau bicara
Langkahmu mengundang media massa

Tangan dingin yang engkau punyai
Sudah cukup memberi arti
Baju lusuh yang engkau pakai
Sudah cukup menjadi bukti
Sepuluh alasan yang dipertanyakan
Cukup satu kata saja untuk membungkam
Lima tahun yang disediakan
Cukup tiga tahun untuk menyelesaikan

Jokowi
Sosok Jawa yang jadi Betawi
Jawanya tidak hilang Betawinya ditampakkan
Jokowi
Jakarta tersenyum mengundangmu
Indonesia melambai menanti perjuanganmu.

Jokowi
Dari Solo engkau datang
Ke Jakarta membawa perubahan
Tak tampak kesombongan
Kesederhanaan yang engkau tularkan
Selokan yang pernah engkau injak
Rumah dibawah jembatan yang pernah engkau pijak
Rumah sakit yang dulunya pelit
Sarana transportasi yang dulunya morat marit
Kini mulai menata diri dengan kepekaan sosial yang engkau miliki
Jakarta mulai bangun setelah sekian lama tertidur
Rakyat mulai tahu diri setelah sekian lama dipecundangi
Program yang selama ini tidak karu-karuan
Membuka diri untuk segera diselesaikan
Jalanan macet gara-gara sikomo-sikomo lewat
Kini mulai terurai dengan langkah-langkah yang dibuat
Jakarta kota materialistis
Ubahlah menjadi kota ekonomis
Jakarta kota megapolitan
Ubahlah menjadi kota kebanggaan
Jakarta ibukota banjir
Ubahlah menjadi ibukota berfikir
Jakarta kota kemenangan
Ubahlah menjadi kota kepiawaian

Jokowi
Banyak tugas yang menjadi beban
Tak bisa tidur adalah pekerjaan harian
Tak apalah engkau berkorban jiwa raga
Siang malam pagi dan petang
Asal tangan dinginmu dapat menyentuh sudut-sudut kota jakarta agar tidak jalang
Jakarta butuh kecerdikan
Jakarta butuh pemikiran tajam
Jakarta butuh totalitas
Jakarta butuh pemimpin kuat
Yang sanggup mengemban sucinya amanat
Dari Solo ke Jakarta
Menuju Indonesia yang mendunia

Jokowi
Berhati-hatilah, waspadalah
Tengadahkan tangan meminta kepada Tuhan
Surga dibawah telapak kaki ibu
Indonesia butuh sosok sepertimu.

Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar